Ciri Ciri Kucing Sudah Tua yang Perlu Anda Sadari

Sama seperti manusia, kucing merupakan makhluk hidup yang juga mengalami penuaan. Namun tanda penuaan pada kucing lebih sulit diamati dibandingkan dengan manusia, apalagi jika Anda belum pernah memelihara kucing sebelumnya. Mengetahui ciri ciri kucing sudah tua penting untuk memberikan perawatan yang tepat karena fisiknya tentu saja menurun. Tidak usah berlama-lama lagi, berikut ini adalah ciri ciri yang perlu Anda ketahui:

Mengalami Gangguan Tidur

Ciri ciri pertama yang menandai kucing peliharaan Anda sudah memasuki usia tua adalah sering mengalami gangguan tidur. Ketika mendengarkan suara kecil, kucing mudah terbangun. Namun mereka akan sulit untuk tertidur kembali. Bahkan semakin lama, kucing seperti nampak tidur tapi sebenarnya tidak tidur. 

Melakukan Kebiasaan Buruk

Perilaku kucing yang memasuki usia tua terkadang tidak bisa dikontrol lagi. Karena hal tersebut, mereka akan lebih sering melakukan kebiasaan-kebiasaan buruk yang membuat pemilik kesal. Contohnya buang air kecil dan besar sembarangan. Padahal biasanya mereka buang air di tempat yang telah disediakan.

ciri ciri kucing sudah tua

Perubahan Interaksi

Perubahan interaksi tidak hanya terjadi pada kucing saja, namun juga terjadi pada makhluk hidup lainnya yang memasuki usia tua. Contohnya yaitu kucing lebih manja karena ingin lebih disayangi di masa tuanya. Namun ada juga yang sikapnya berkebalikan seperti tidak peduli pada siapapun.

Perubahan Fisik

Fisik tentu saja menjadi perubahan yang paling terlihat ketika kucing memasuki usia tua. Bagian yang paling terlihat adalah gigi kucing. Ketika memasuki usia tua, gigi kucing cenderung berwarna lebih kuning. Selain itu, giginya juga terlihat tumpul, bahkan ada yang terlepas atau ompong.

Sering Mengalami Kebingungan

Ciri terakhir jika kucing memasuki usia tua adalah sering mengalami kebingungan atau disorientasi. Kucing akan mulai kesulitan mengenali benda-benda di sekitarnya. Bahkan ada juga kucing yang lupa di mana rumahnya sendiri. Tidak heran jika kucing yang sudah tua cenderung sering pergi jauh dan hilang.

Itulah ciri ciri kucing sudah tua yang perlu segera Anda sadari. Anda bisa berkonsultasi dengan dokter hewan untuk perawatan yang tepat pada kucing tua. Selain itu, jangan lupa memberikan makanan bergizi seperti Royal Canin demi menjaga kesehatannya. Pilihan makanan Royal Canin bisa Anda lihat di website www.royalcanin.com. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *